Paduan Suara Vocalista Sonora didirikan pada tahun 1964 oleh Paul Widyawan yang masih aktif membimbing hingga sekarang. Bernaung di bawah Pusat Kateketik (Puskat) di Yogyakarta dan bekerja sama dengan Pusat Musik Liturgi Yogyakarya di bawah pimpinan P. Karl Edmund Prier sj .Vocalista Sonora telah melakukan pertunjukan di banyak kota-kota besar di Indonesia seperti di Bandung, Jakarta, Surabaya, juga pernah tampil di Ambarawa, Cepu, Cirebon, Kebumen, Klaten, Kutoarjo, Madiun, Malang, Magelang, Muntilan, Mertoyudan, Ponorogo, Purwokerto, Purworejo, Rembang, Salatiga, Solo, Sragen, Tegal dan Temanggung.

Pada tahun 1976 Vocalista Sonora memperoleh undangan untuk Tour Kesenian ke Jerman Barat, Swiss, Belanda dan Belgia. Dinilai sukses, tahun 1981 diundang kemabli ke Eropa oleh Misereor. Maka kota-kota seperti Amsterdam, Breda, Luzern, Mannheim, München, Nürnberg, Utrecht, Würzburg, Zürich dan masih banyak lagi yang sempat menikmati kesenian Indonesia yang dibawakan oleh Vocalista Sonora. Tahun 1984 tour ketiga terlaksana, yang oleh Kedutaan Besar Republik Indonesia di Wina, Austria disambut dengan meriah. Tahun 1988 Vocalista Sonora mendapat undangan dari KBRI Vatican untuk bertatap muka dengan Sri Paus dalam Misa di Kapel pribadinya di Castel Gandolfo maupun dalam aula audiensi Paulus VI. Tahun 1992 tour kelima juga telah terlaksana atas prakarsa Missio Aachen yang mengundang Vocalista Sonora a.l. ke kota Leipzig-Jerman Timur.

Mereka hanya penyanyi, pemusik, penari sederhana. Kebanyakan adalah mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi di Yogyakarta. Ada juga yang masih pelajar SMU. Beberapa memang sudah menjadi guru, dosen atau karyawan. Dan mereka giat berlatih. Khazanah pentas mereka mulai dari Gregorian, lagu-lagu abad pertengahan dan Renaissance, Barok, Klasik, Romantik serta lagu-lagu abad 20. Komponis-komponis yang karyanya pernah dibawakan adalah Bach, Palestrina, Handel, Haydn, Mozart, Schubert, Mendelssohn dll. Opera Zar und Zimmermann dari Albert Lortzing, Pradana Nevesta dari Smetana dan Der Freishütz karya Carl Maria von Weber, Amahl and the Night Visitors dari Gian Carlo Menotti serta Yerusalem Baru karya Paul Widyawan pernah dipentaskan. Juga tidak ketinggalan lagu-lagu serta tarian daerah Nusantara Indonesia.

Mereka "membuka jendela" bagi generasi muda pencinta seni. Mereka, Vocalista Sonora, selalu mengharapkan doa restu kita yang penuh perhatian pada generasi muda, agar dapat menyebarkan manfaat yang sebesar-besarnya di tempat mereka berpijak.

Bagi yang ingin mendapat informasi lebih lanjut silahkan menghubungi Bp. Paul Widyawan di:

PUSAT MUSIK LITURGI
Jl. Ahmad Jazuli no.2 Yogyakarta 55224
Telp.0274-566695, Fax.0274-541641, Email.
pml@idola.net.id

Kembali ke muka utama